PENDEKATAN KONSELING KELUARGA UNTUK MENGURANGI ADIKSI GAME ONLINE

Wiryo Nuryono

Abstract


Dunia semakin terbuka lebar dengan berbagai perkembangannya yang semakin laju dan memiliki berbagai fitur canggih di dalamnya. Salah satu bentuk kemajuannya berupa smartphone dengan fasilitas game online yang sangat mudah dijumpai oleh berbagai generasi. Perkembangan ini tidak menjadi masalah selama penggunaannya masih dalam batas normal, namun kurangnya perhatian dan kontrol keluarga terhadap anak-anaknya, sangat memungkinkan bagi seseorang untuk mencari perilaku baru yang cenderung bersifat negatif, yaitu bermain game secara berlebihan. Adiksi game online sendiri didefinisikan sebagai suatu perilaku yang berulang-ulang, tidak dapat dikontrol dan menggairahkan terhadap game online yang dapat mengabaikan kegiatan penting lainnya. Perlunya penanganan yang menuntut kerjasama dengan keluarga adalah sebuah kunci dalam menangani permasalahan adiksi game online. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif berupa penelitian bentuk survei layanan untuk mengkaji keefektifan konseling keluarga dalam mengurangi adiksi game online. Hasil dalam penelitian ini nantinya diharapkan menjadi bahan evaluasi sekaligus rekomendasi bagi konselor maupun guru bimbingan dan konseling dalam menangani adiksi game online pada peserta didik sehingga dapat meningkatkan kaulitas layanan bimbingan dan konseling. Selain itu, ditemukan pula hambatan atau kendala dalam proses penelitian dijadikan sebagai bahan tindak lanjut dalam hal perbaikan.


Keywords


Layanan, Konseling Keluarga, Adiksi Game Online

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.33394/realita.v8i1.6773

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.

            

 

 

  Web Analytics