Penerapan Media Gambar untuk Meningkatkan Hasil Belajar Agama Hindu pada Siswa Kelas I Semester 2 di Sekolah Dasar Negeri 4 Selat Tahun Pelajaran 2022/2023

Tuti Suryatini Mahayati

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar Agama Hindu pada siswa kelas I semester II SD Negeri 4 Selat tahun pelajaran 2022/2023 setelah penggunaan media gambar berurutan ini. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas I semester II SD Negeri 4 Selat tahun pelajaran 2022/2023 sebanyak 12 orang. Data hasil belajar siswa dikumpulkan dengan menggunakan tes hasil belajar siswa ditiap siklus. Selanjutnya data yang telah dikumpulkan dianalisis dengan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan media gambar dapat meningkatkan hasil belajar Agama Hindu pada siswa kelas I semester II tahun pelajaran 2022/2023 SD Negeri 4 Selat. Pada siklus I rata-rata hasil belajar siswa sebesar 62,50 dan persentase hasil belajar sebesar 62,50% termasuk kedalam kategori cukup. Pada siklus II rata-rata hasil belajar siswa yaitu 80,00 dan persentase hasil belajar siswa sebesar 80,00% termasuk kedalam kategori sangat baik. Ketuntasan belajar pada siklus I sebesar 50,00% mengalami peningkatan pada siklus II sebesar 41,67% menjadi 91,67%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat dinyatakn bahwa Penggunaan Media Gambar dapat meningkatkan hasil belajar Agama Hindu siswa kelas I semester II SD Negeri 4 Selat.

Keywords


Media Gambar, Hasil Belajar, Siswa Sekolah Dasar.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. 2001. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan (edisi revisi). Jakarta : Bumi Aksara

Arsyad, A. (2009). Media Gambar Menggambarkan Berbagai Peristiwa Atau Kejadian, Objek Yang Dituangkan Dalam Bentuk Gambar-gambar

Benu, S. (2000). Pendekatan Menggunakan Media. Jakarta : Strategi Pembelajaran

Hamalik. (1994). Media Gambar Sebagai Media Pembelajaran.

Nurhadi. (2004). Pembelajaran Media Gambar dalam KBK. Malang: Universitas Negeri Malang.

Sadiman. (1996). Media Gambar Merupakan Media yang Paling Umum digunaka dalam Pembelajaran.

Sadiman, Arief S. (2007). Media Sebagai Komponen Dalam Lingkungan Siswa Yang Dapat Merangsangnya Untuk Belajar

Soedjadi, R. (2001). “Pemanfaatan Media Gambar dalam Kegiatan Pembelajaran”. Makalah Disampaikan pada Seminar Nasional Agama Hindu, 26 Juli 2001.

Soelarko. 1980. Media Gambar Merupakan Peniruan Dari Benda-benda Dan Pemandangan.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Jurnal Ilmiah IKIP Mataram