Pengaruh Model Pembelajaran Project Based Learning Terintegrasi STEM Terhadap Hasil Belajar Siswa

Baiq Sri Pademi

Abstract


Kemampuan guru dalam mengemas suatu rancangan pembelajaran yang bermutu tentu diawali dari persiapan mengajar yang matang. Salah satu upaya yang dilakukan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik adalah dengan menerapkan suatu model pembelajaran yang diharapkan mampu mengurangi atau bahkan menghilangkan kesulitan peserta didik dalam memahami materi sel volta. Model pembelajaran yang akan diterapkan adalah Model PBL terintegrasi STEM. Aplikasi STEM dibarengi dengan pembelajaran aktif dan berbasis pemecahan masalah sehingga siswa dididik untuk berpikir kritis, analitis, dan fokus kepada solusi. Penelitian ini dilakukan di SMAN 1 Labuhan Haji, dengan subyek penelitian sebanyak 26 peserta didik kelas XII IPA 2 sebagai kelas eksprimen dengan model pembelajaran PBL terintegrasi STEM dan 30 peserta didik kelas XII IPA 1 sebagai kelas kontrol dengan metode konvensional. Pengumpulan data pada penelitian ini adalah tes tertulis dengan soal essay. Berdasarkan analisis data diperoleh rata-rata nilai hasil belajar kognitif  kelas kontrol pada pretest 16  dan post tes 72. Sedangkan Keals eksprimen rata-rata nilai pretest 17 dan post tes 83. Hal ini menandakan penerapan model pembelajaran PBL terintegrasi STEM pada materi sel volta dapat terlaksana dengan baik.

Keywords


Project Based Learning, STEM, Hasil Belajar.

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. (1999). Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan, Edisi 2. Jakarta: Bumi Aksara. hlm. 211

Backer, K. H., & Park, K. (2011). Integrative Approaches among Science, Technology, Enginering, and Mathematics (STEM) Subject on Student Learning: A Meta-Analysis. Journal of STEM Education.

Bybee, R. W (2013). The Case for STEM education: Challenges and opportunit. Arlington, VI: National science Teacher Association (NSTA) Press.

Kemendikbud, (2014). Materi Pelatihan Guru ImplemaentasiKurikulum 2013 Tahun Ajaran 2014/2015” Mata Pelajaran IPA. Jakarta: Kementrian Kebudayaan.

Olivarez, N. (2012). The Impact of STEM Program an Academic Achievement of Eight Grade Student in A South Texas Middle School. Journal International.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Jurnal Ilmiah IKIP Mataram